Tumis Buah Pepaya Muda

Resep dan cara membuat tumis pepaya muda

S
ahabat kuliner, siapa yang tidak lenal buah pepaya. Buah yang satu ini bisa dimanfaatkan mulai dari buah pepaya muda hingga buah yang matang. Daunnya juga bisa dibuat sayur, lalap dan jamu. Buah pepaya yang muda bisa diolah menjadi sayur atau tumis.

Tumis pepaya muda merupakan tumisan yang populer dikalangan masyarakat. Cara masaknya simple bahannya juga mudah didapat. Perpaduan rasa pedas manis dan tekstur pepaya  yang lembut membuat siapapun yang menyantapnya bakal ketagihan. Berikut ini resep dan cara membuatnya.

TUMIS PEPAYA MUDA

Bahan - bahan:
  • Pepaya muda 1 buah
  • Cabai merah keriting 7 buah
  • Cabai rawit merah 7 buah
  • Bawang merah 6 siung
  • Bawang putih 2 siung
  • Gula merah secukupnya
  • Lengkuas 1 ruas
  • Daun salam 1 lembar
  • Garam 1 sdt
  • Kaldu ayam bubuk 1\2 sdt
  • Lada bubuk 1/4 sdt
  • Kecap manis secukupnya

Cara membuat:

1. Kupas pepaya muda, potong dan serut memanjang. Remas - remas dengan garam, cuci sampai bersih kemudian tiriskan.


2. Cuci bersih cabai merah keriting, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih kemudian iris.


3. Panaskan minyak goreng secukupnya, masukkan irisan bawang tumis sampai layu. Masukkan irisan cabai, daun salam, lengkuas dan gula merah, tumis sampai bumbu matang.


4Masukkan pepaya, garam, kaldu bubuk, lada bubuk, sedikit air dan kecap manis secukupnya, aduk merata.


5. Masak sampai air menyusut dan pepaya matang.
Koreksi rasa jika dirasa sudah pas matikan api.


5Pindahkan kedalam mangkok saji.


6. Tumis pepaya muda siap dinikmati.

Demikian resep tumis pepaya muda, sebagai menu harian untuk keluarga. Selain resep tumis pepaya muda coba juga resep menarik lainnya. Sekian resep kali ini sampai jumpa di artikel selanjutnya.


Untuk cara pembuatan lebih jelasnya silahkan tonton video berikut ini.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak